Sabtu, 15 April 2017

TERUSLAH BERBUAT BAIK

TERUSLAH BERBUAT BAIK

Sanhaji jongjing at-tanari Albantani

Seorang pemuda kehilangan sepatunya di laut, lalu dia menulis di pinggir pantai..
LAUT INI MALING..
Tak lama datanglah nelayan yang membawa hasil tangkapan ikan begitu banyak, lalu dia menulis di pantai ...
LAUT INI BAIK HATI..
Seorang pemuda tenggelam di lautan lalu ibunya menulis di pantai..
LAUT INI PEMBUNUH...
Tak lama datanglah seorang lelaki yang menemukan sebongkah mutiara di dalam lautan, lalu dia menulis di pantai..
LAUT INI PENUH BERKAH..
Kemudian datanglah ombak besar dan menghapus semua tulisan di pantai itu..
Maka,
JANGAN RISAUKAN OMONGAN ORANG, KARENA SETIAP ORANG MEMBACA DUNIA DENGAN PEMAHAMAN DAN PENGALAMAN YANG BERBEDA-BEDA..
Teruslah melangkah, selama engkau di jalan yang baik..
Meski terkadang kebaikan tidak senantiasa dihargai..
JANGAN MENJELASKAN TENTANG DIRIMU KEPADA SIAPAPUN..
karena yang MENYUKAIMU TIDAK BUTUH ITU..
dan yang MEMBENCIMU TIDAK PERCAYA ITU..
Hidup bukan tentang siapa yang terbaik,
Tapi siapa yang mau berbuat baik..
Kurangi mengeluh, teruslah berdoa dan berusaha
Sibukkan diri dalam kebaikan..
Hingga keburukan lelah mengikutimu....

Fokuslah untuk terus berbuat baik
Tidak usah mempedulikan
Orang tau atau tidak
Orang berterimakasih atau tidak
Orang mengakui atau tidak
Orang menghargai atau tidak
Orang balas budi atau tidak
Semua itu benar-benar tidak penting
Yang penting adalah cukuplah Alloh yang menjadi saksi dan amal-amal kebaikan kita diterima, diridhoi Alloh.

Tetap pegang prinsip " biarkanlah amal ibadahmu menjadi rahasiamu seperti kamu merahasiakan dosa2mu"....!!!!

Selamat malam ....
Selamat beristirahat
Semoga Alloh SWT msh mempertemukan kita dengan pagi hari...

Silahkan dishare sobat....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar