Sabtu, 25 Januari 2020

Enam (6 ) amal perbuatan Yang merusak Amal


Enam (6 ) amal perbuatan Yang merusak Amal Ibadah

ุงูŽู„ุณู‘ูŽู„ูŽุงู…ู ุนูŽู„ูŽูŠู’ูƒูู…ู’ ูˆูŽุฑูŽุญู’ู…ูŽุฉูุงู„ู„ู‡ู ูˆูŽุจูŽุฑูŽูƒูŽุงุชูู‡ู
ุงูŽู„ู’ุญูŽู…ู’ุฏู ู„ูู„ู‡ู ุงู„ู‘ูŽุฐููŠู’ ุตูŽุฏูŽู‚ูŽ ูˆูŽุนู’ุฏูŽู‡ู . ูˆูŽู†ูŽุตูŽุฑูŽ ุนูŽุจู’ุฏูŽู‡ู . ูˆูŽุงูŽุนูŽุฒู‘ูŽุฌูู†ู’ุฏูŽู‡ู . ูˆูŽู‡ูŽุฒูŽู…ูŽ ุงู„ู’ุงูŽุญู’ุฒูŽุงุจูŽ ูˆูŽุญู’ุฏูŽู‡ู . ูˆูŽุงู„ุตู‘ูŽู„ูŽุงุฉู ูˆูŽุงู„ุณู‘ูŽู„ูŽุงู…ู ุนูŽู„ูŽู‰ ุฑูŽุณููˆู’ู„ู ุงู„ู„ู‡ู . ูˆูŽุนูŽู„ูŽู‰ ุขู„ูู‡ ูˆูŽ ุงูŽุตู’ุญูŽุงุจูู‡ู ูˆูŽู…ูŽูˆู‘ูŽ ู„ูŽู‡ู . ู„ูŽุงุญูŽูˆู’ู„ูŽ ูˆูŽู„ูŽุงู‚ููˆู‘ูŽุฉูŽ ุฅู„ู‘ูŽุง ุจูุงู„ู„ู‡ู . ุฃูŽู…ู‘ูŽุง ุจูŽุนู’ุฏู



saya ingin menyampaikan sebuah hadits, yang diriwayatkan oleh Imam Ad-Dailami, dari โ€˜Addi bin Hatim. Bahwa Rasulullah saw bersabda :
ุณูุชู‘ูŽุฉู ุงูŽุดู’ูŠูŽุงุกูŽ ุชูุญุจูุฉู ุงู„ุงูŽุนู…ูŽุงู„ูŽ
ุงู„ู’ุฅุณู’ุชูุบูŽุงู„ู ุจูุนููŠููˆู’ุจู ุงู„ู’ุฎูŽุงู„ู’ู‚ู
ูˆูŽู‚ูŽุณู’ูˆูŽุฉู ุงู„ู’ู‚ูŽู„ุจู
ูˆูŽุญูุจู‘ู ุงู„ุฏู‘ู ู†ู’ูŠูŽุง
ูˆูŽ ูƒูู„ู‘ูŽุฉู ุงู„ู’ุญูŽูŠูŽุงุก
ูˆูŽุทููˆู’ู„ู ุงู„ู’ุนูŽู…ูŽู„
ูˆูŽ ุธูŽุงู„ูู…ูŒ ู„ุงูŽูŠูŽู†ู’ุชูŽู‡ูู‰


โ€œAda enam perkara yang dapat merusak suatu amalโ€
โ€œSeseorang terlalu sibuk mencari-cari aib, mencari-cari kekurangan orang lainโ€.
โ€œOrang yang keras hatiโ€.
โ€œOrang yang terlalu cinta kepada duniaโ€.


Merusak shalat kita, merusak puasa kita, merusak zakat kita, bahkan merusak haji kita, dan seterusnya. Inilah yang harus kita waspadai. Kita merasa kita sudah melakukan amal begitu banyak, tahu-tahu dirusak oleh hal-hal lain yang ada pada diri kita.

            Apa enam perkara yang dapat merusak amal itu ?

Yang pertama,
ุงู„ู’ุฅุณู’ุชูุบูŽุงู„ู ุจูุนููŠููˆู’ุจู ุงู„ู’ุฎูŽุงู„ู’ู‚ู
โ€œSeseorang terlalu sibuk mencari-cari aib, mencari-cari kekurangan orang lainโ€.

Sekarang ini oleh budaya kita, mencari dan membicarakan kekurangan orang lain bukan lagi hal yang tabu. Dikorek, dicari, kemudian berakhir dengan fitnah, dan begitu seterusnya. Dan itu merusak nilai amal yang sudah kita kerjakan. Sibuk dengan aib orang lain, lalu lupa kepada kekurangan dirinya sendiri. Bukankah dalam hadits lain Nabi mengajarkan :
ุชููˆู’ุจูŽ ู„ูู…ูŽู†ู’ ุณูŽุบูŽู„ูŽู‡ู ุนูŽูŠู’ุจูู‡ู ุนูŽู†ู’ ุนููŠููˆู’ุจู ุงู„ู†ู‘ูŽุงุณู
โ€œBeruntunglah orang yang kekurangan pada dirinya menyebabkan dia sibuk, sehingga tidak sempat lagi mencari-cari kekurangan orang lainโ€.

Tapi sebaliknya, akan sangat celakalah orang, kalau waktunya habis untuk mencari aib dan kekurangan orang lain, lalu melupakan aib dan kekurangan yang ada pada dirinya sendiri.

            Sibuk dengan aib dan kekurangan orang lain, dan asik tenggelam didalamnya. Membicarakan si A, membicarakan si B, membicarakan si ini, membicarakan si itu. Sehingga menyebabkan kita terlena dan tidak sadar akan aib dan kekurangan yang ada pada diri kita.

Dalam dunia jurnalistik ada ungkapan โ€œBad news is good newsโ€ (berita jelek itulah berita bagus). Berita yang bagus biasa-biasa saja. Tapi berita yang jelek kalau diangkat ke permukaan, dikemas sedemikian rupa, bisa menjadi berita yang bagus, sehingga menarik, kejutan, membuat penasaran, menimbulkan rasa ingin tahu, dan bagitu seterusnya.

Termasuk dalam konteks ini, setiap hari sekarang ini kita dijejali dengan tayangan-tayangan yang sibuk dengan aib dan kekurangan orang lain. Sehingga lalu itu menjadi budaya kita. Dan hal-hal yang tabu tidak lagi dianggap tabu, hal-hal yang sebenarnya memalukan sudah dianggap tidak memalukan, sementara sedikit sekali contoh-contoh yang dapat diambil dari hal-hal-hal seperti itu.

ุงู„ู’ุฅุณู’ุชูุบูŽุงู„ู ุจูุนููŠููˆู’ุจู ุงู„ู’ุฎูŽุงู„ู’ู‚ู

โ€œSibuk mencari-cari aib dan kekurangan orang lain,sampai melupakan kekurangan dirinya sendiriโ€.


Yang Kedua, yang dapat merusak amal itu adalah :
ูˆูŽู‚ูŽุณู’ูˆูŽุฉู ุงู„ู’ู‚ูŽู„ุจู
โ€œOrang yang keras hatiโ€.

Hatinya kasar, keras. Beruntung kita kalau oleh Allah diberikan hati yang lembut, yang peka, cepat menerima kebenaran. Sebuah contoh, Umar bin Khattab r.a, orang yang diberikan hati yang keras tapi mudah dan cepat menerima kebenaran.

Yang dimaksud dengan โ€œQaswatul qalbiโ€ ini, sudah hatinya keras, kasar, dan tertutup untuk menerima kebenaran. Hatinya itu degil, hatinya itu tertutup, cupik, seperti katak dibawah tempurung, tidak mau menerima kebenaran. Nah, tatkala kita tidak mau menerima kebenaran, kita merasa kitalah yang paling benar.
Banyak sekali dalam perjalanan hidup ini orang-orang yang terjebak menjadi pemilik kebenaran. Mengklaim, cuma dia yang benar sementara yang lain salah semua. Akhirnya terjebak juga pada hati yang keras dan kasar seperti tadi.

Hati adalah raja dari kerajaan tubuh manusia. Sementara anggota badan kita yang lain cuma prajurit saja. Kaki hanya berjalan, tangan hanya mengambil, mata hanya melihat, telinga hanya mendengar, dan itu terjadi kalau hati cenderung dan memerintah ke arah situ. Maka benar, ketika Nabi bersabda : โ€œKalau baik hati maka baiklah seluruh badan, tapi kalau rusak hati maka rusaklah seluruh badanโ€.


Yang Ketiga, yang merusak amal itu adalah :
ูˆูŽุญูุจู‘ู ุงู„ุฏู‘ู ู†ู’ูŠูŽุง
โ€œOrang yang terlalu cinta kepada duniaโ€.

Saya menggunakan kata โ€œterlaluโ€. Karena cinta kepada dunia bukan hal yang salah, sepanjang dunia itu kita jadikan sebagai alat untuk mencapai tujuan jangka panjang yakni akhirat dan ridha Allah swt. Tapi โ€œterlaluโ€, sehingga ia berakar dan berurat di hati, dan kita sulit melepaskannya, ini akan merusak amal. Sebab apa ? Sebab kalau  kegiatan hidup kita sudah dipacu oleh Hubbud dun ya (cinta kepada dunia yang berlebihan), apakah itu cinta pangkat, cinta jabatan, cinta harta, cinta pujian. Kalau semua itu sudah berlebihan dalam hidup kita, kita akan cenderung melakukan hal-hal yang menghalalkan segala cara. Dan ini akhirnya akan merusak nilai amal yang sudah kita kerjakan.

Bukankah ini memang penyakit kita hubbud dun ya ? terlalu cinta kepada dunia, lalu menjilat keatas injak bawah, sikut kiri dan kanan, masa bodoh teman jadi lawan ; lawan jadi teman, asal kita bisa mencapai target dunia. Akhirat?! Akhirat urusan nanti yang penting yang sekarang. Padahal yang nanti itu, ditentukan oleh yang sekarang ini. Kalau beginilah cara kita mencapai tujuan maka kita telah merusak yang nanti itu juga. Karena itu, cinta kepada dunia secara berlebihan akan dapat merusak amal kita.

mari kita renunhkan bahwa dunia adalah sesuatu yang bersifat sementara. Sering disampaikan, ini dunia; ambil apa yang memang perlu, nikmati apa yang memang boleh, kalau bisa jangan gagal kita di dunia ini. Kalaupun kita gagal, kita kan masih punya akhirat. Ini yang menyebabkan cara kita mencapai dunia tidak menghalalkan segala cara, karena kita yakin akan ada pertanggungan jawab akhirat nanti.

Yang Keempat, yang dapat merusak amal itu adalah
ูˆูŽ ูƒูู„ู‘ูŽุฉู ุงู„ู’ุญูŽูŠูŽุงุก
โ€œSedikit rasa maluโ€

Inikan budaya malu sekarang ini sudah setipis kulit ari. Tadi saya katakan, yang tabu sudah orang lakukan secara biasa. Kita tidak mengerti, misalnya ada perempuan dengan bangga cerita,โ€anak saya sudah tiga, semua tidak ketahuan bapaknyaโ€. Dia cerita secara terbuka di media, dan dia merasa enjoy dengan itu.

Bayangkan kalau ini lalu diikuti oleh yang lain, bayangkan kalau ini menjadi tradisi di tengah-tengah masyarakat kita. Hal yang memalukan dan memilukan sudah dianggap sebagai sesuatu yang biasa, tidak ada yang tabu lagi. Padahal malu adalah bagian daripada iman. Kalau tidak ada rasa malu, kuranglah syarat untuk mencapai nilai-nilai keimanan, mari perbanyak mengingat Alloh SWT.

Dengan kita banyak tafakur menimbulkan rasa malu yang paling tinggi yaitu malu kepada Allah swt. 

Kalau Mungkin berbuat dosa dalam keadaan sepi tak seorangpun tahu, tidak seorangpun lihat, dan kita tidak mau melakukan itu, kenapa? Karena kita malu. Malu kepada siapa? Malu kepada Allah swt. Dan ukurannya adalah nurani.

Yang Kelima,  yang merusak amal kita adalah
ูˆูŽุทููˆู’ู„ู ุงู„ู’ุนูŽู…ูŽู„
โ€œorang yang terlalu panjang angan-angan,terlalu muluk cita-citaโ€

Silahkan saja, cita-cita digantungkan setinggi bintang di langit, tapi kaki harus tetap berpijak di bumi. Kaki harus tetap berpijak kepada realitas. Kalau tidak, kita akan jadi penghayal kelas berat, tukang ngelamun kelas tinggi, yang hidup cuma mengumpulkan jikalau, andaikata, umpama dan misalnya. Orang sudah pergi bekerja kemana-mana dia masih terjebak disitu.

Yang Keenam, yang merusak amal itu
ูˆูŽ ุธูŽุงู„ูู…ูŒ ู„ุงูŽูŠูŽู†ู’ุชูŽู‡ูู‰
โ€œperbuatan zalim yang tidak kita hentikanโ€.

Zalim, berasal dari kata Zhalama artinya kegelapan. Kita terlahir putih, bersih, suci. Kitalah yang menghitamkan diri kita sendiri, dengan perbuatan-perbuatan yang menentang Allah, dan itu artinya kita zalim kepada diri kita sendiri.

Oleh karena itu, selain kita harus mati-matian meningkatkan amal ibadah kita, tapi kita juga harus tetap waspada terhadap hal-hal yang dapat merusaknya. Dan yang paling sering merusak amal kita adalah perbuatan-perbuatan dari diri kita sendiri yang buruk, yakni hal-hal yang dapat mengotori hati kita.

Kita sering berusaha keras menjaga agar baju kita tidak kotor. Kita sering berusaha keras menjaga agar kendaraan kita tidak kotor. Tapi kita jarang sekali mati-matian menjaga agar hati kita tidak kotor. Kalau ada yang bertanya,โ€Mengapa saya ini koq kurang yakin dengan Allah?โ€ Ketahuilah bahwa itu tandanya menunjukkan hati kita ini masih kotor. Inilah yang harus kita waspadai, jangan sampai kita terjebak ke dalam perbuatan yang bisa menyebabkan hati kita ini menjadi kotor. Hati yang kotor akan menyebabkan tumbuhnya berbagai macam penyakit di hati itu sendiri sehingga hati kita menjadi sakit.

Hati yang sakit adalah hati yang hidup namun mengandung penyakit. Penyakit-penyakit hati yang dimaknai dengan sifat-sifat tercela yang ada pada diri manusia, apabila itu mendominasi kehidupan manusia, maka jadilah hatinya menjadi sakit. Penyakit ini berbahaya karena merupakan keinginan atas cinta manusia kepada dunia, yang diwujudkan dalam bentuk ingin mendapat pujian dan sanjungan dari manusia atas perbuatannya.

Tanda hati yang sakit itu adalah, 
pertama, tidak merasa sulit melakukan perbuatan maksiat. 
Kedua enggan memberikan santapan rohani yang bermanfaat bagi hatinya  dan cenderung kepada makanan rohani yang memudharatkan hatinya. 
Adapun penyakit hati diantaranya adalah ghibah (membicarakan keburukan orang lain), hasud (dengki), sombong, kikir, dendam,riyaโ€™, munafik dan sebagainya.

            








ู…ูู†ูŽ ุงู„ุขุนูุฏููŠู’ู†ูŽ ูˆูŽุงู„ู’ููŽุงุฆูุฒููŠู’ู†ูŽ
ูƒูู„ู‘ู ุนูŽุงู…ู ูˆูŽุงูŽู†ู’ุชูู…ู’ ุจูุฎูŽูŠู’ุฑู

SELAMAT IDUL FITRI
Mohon Maaf Lahir & Bathin

Insya Allah, kita bisa jumpa lagi pada lain waktu dan kesempatan.

ุงููˆู’ุตููŠู’ูƒูู…ู’ ูˆูŽุงููŠู‘ูŽุงูŠูŽ ุจูุชูŽู‚ู’ูˆูŽุงู„ู„ู‡ู
ูˆูŽุงู„ุณู‘ูŽู„ูŽุงู…ู ุนูŽู„ูŽูŠู’ูƒูู…ู’ ูˆูŽุฑูŽุญู’ู…ูŽุฉูุงู„ู„ู‡ู ูˆูŽุจูŽุฑูŽูƒูŽุงุชูู‡ู


         

Tidak ada komentar:

Posting Komentar